5 Cara Memutihkan Kulit Dengan Mudah

Ani Rufaidah

foto by : goldokter.com

Mungkin saat ini masih banyak orang yang beranggapan bahwa memiliki kulit putih itu cantik, Walaupun sebenarnya tidak ada salahnya memiliki kulit gelap asalkan bersih dan terawat.

Banyak produk kecantikan yang menawarkan skincare untuk memutihkan dan mencerahkan kulit.
Produk tersebut mulai dari yang alami, hingga non alami.

Kulit gelap umumnya disebabkan karena paparan sinar ultraviolet. Tapi sekarang tidak perlu khawatir lagi, berikut ini ada 5 cara memutihkan kulit dengan mudah yang bisa kamu lakukan dirumah :

baca juga : Cara Melentikan Bulu Mata

Minyak Zaitun

foto by : meramuda.com

Minyak zaitun memang dikenal ampuh sebagai perawatan kecantikan. Minyak zaitun mengandung zat linoleic acid yang bermanfaat untuk mengontrol kadar air dalam kulit.

Selain zat linoleic acid, minyak zaitu juga memiliki senyawa antioksidan yang mampu melindungi kerusakan pada sel sel kulit.

Cara menggunakan minyak zaitun sebagai produk untuk memutihkan kulit cukup mudah. Pertama ambil 4 sdm minyak zaitun dan 2 sdm madu. Campurkan dan aduk kedua bahan tersebut.

Setelah itu oleskan pada wajah, tangan dan kaki setiap selesai mandi, tunggu hingga mengering dan meresap ke kulit, bilas dengam air bersih.

Putih Telur

foto by : merdeka.co.id

Cara yang kedua adalah dengan menggunakan putih telur. Putih telur tinggi akan protein yang mampu meregenerasi kulit mati dan menggantinya dengan sel kulit baru.

Meskipun putih telur memiliki bau yang cukup amis, tetapi banyak wanita jepang dan korea yang menggunakan perawatan ini.

Cara menggunakan putih telur untuk memutihkan kulit cukup mudah. Langkah pertama, pisahkan putih telur dari kuningnya.

Kemudian kocok putih telur hingga berbusa. Sebagai alternatif untuk menghilangkan amis telur bisa ditambahkan perasan jerus nipis. Oleskan masker putih telur ke tubuh. Tunggu kurang lebih 20 menit, bilas dengan air bersih.

Baca Juga :  Risiko Menggunakan Behel Yang Perlu Kamu Ketahui

Air beras

Tahukah kamu bahwa pada air cucian beras terdapat asam ferullic dan allantoin yang mampu mencerahkan dan memutihkan kulit.

Ya, ketika mencuci beras sebaiknya air nya jangan dibuang kamu bisa menggunakan air cucian beras yang sudah mengendap sebagai lulur tangan dan kakimu untuk memutihkan dan menghilangkan belang pada warna kulit.

Pastikan beras yang kamu beli itu aman ya tidak mengandung zat pemutih dan sebagainya.

Bengkuang

Bengkuang memang sejak dulu dipercaya mampu mencerahkan kulit. Tak heran, banyak sekali produk kecantikan yang menggunakan bengkuang sebagai komposisi utamanya.

Bengkuang banyak mengandung vitamin B dan C yang dapat mencerahkan dan memutihkan kulit serta meregenerasi sel sel kulit mati.

Cara menggunakan bengkuang sebagai perawatan kecantikan cukup mudah, parut bengkuang yang sudah dikupas dan dicuci bersih, lalu peras hingga mengeluarkan sarinya. Sari itulah yang digunakan sebagai lulur untuk memutihkan kulit.

Kentang

Perawatan berikutnya untuk memutihkan kulit adalah dengam kentang. Kentang mengandung mineral yang mampu mempercepat regenarasi pada kulit.

Kentang dapat menyamarkan bekas luka dan menghilangkan kulit belang. Cara menggunakan kentang untuk memutihkan kulit, pertama rebus kentang hingga matang, kemudian tumbuk halus.

Tambahkan 2 sdm susu murni lalu oleskan ke wajah dan tubuh. Diamkan selama 30 menit dan bilas dengan air bersih.

baca juga : Jenis Sayuran Untuk Kecantikan

Itulah 5 Cara memutihkan kulit dengan mudah yang bisa kamu lakukan sendiri dirumah. Meskipun ada juga cara instan untuk memutihkan kulit misalnya dengan suntik putih.

Namun, memang efek samping yang ada juga cukup berat. Tidak ada salahnya jika kamu mencoba terlebih dulu degan perawatan alami diatas, kamu bisa melakukannya secara rutin di rumah. Jadi, kalau kamu mau coba perawatan yang mana?

Baca Juga :  Cara Mencerahkan Kulit Wajah

Artikel Terkait

Bagikan: