Berat Badan Ideal
Siapa sih yang tidak ingin memiliki badan yang ideal, selain membuat penampilan kamu menjadi lebih percaya diri, badan ideal juga pastinya membuat kamu jauh lebih sehat. Lalu bagaimana cara memiliki badan yang ideal?
Sebenarnya mendapatkan dan menjaga badan agar tetap ideal itu gampang – gampang susah, terlebih bagi kamu yang sulit mengontrol asupan makanan dan memiliki segudang aktivitas, sehingga lupa untuk berolahraga.

Banyak cara yang dilakukan oleh orang orang untuk mendapatkan berat badan yang ideal, mulai dari diet dengan mengurangi makanan berat hingga mengonsumsi obat-obatan untuk menurunkan berat badan.
Namun harus tetap hati – hati ya, tidak semua cara bisa dilakukan untuk mendapatkan badan yang ideal, karena memiliki badan yang ideal itu butuh proses dan harus dilakukan dengan cara yang sehat.
Perubahan pola makan yang ekstrim sering kali beresiko terhadap kesehatan tubuh kamu, terlebih mengonsumsi obat-obatan yang dapat memiliki efek samping buruk bagi kesehatan.
Makanan Diet Sehat
Berikut ini ada beberapa jenis makanan sehat yang bisa kamu konsumsi untuk mendapatkan berat badan ideal tanpa harus mengorbankan kesehatan kamu :
Kentang

Kentang adalah salah satu makanan yang mengandung karbohidrat dan kaya akan nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh. Kentang juga mengandung zat pottasium lebih tinggi dibandingkan makanan lain.
Kamu bisa menjadikan kentang ini sebagai makanan pengganti nasi. Untuk menjadikan kentang ini sebagai makanan diet sehat ada baiknya kamu mengolahnya dengan cara merebusnya.
Sayur dan Buah

Sayur dan buah memang memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Sayur dan buah kaya akan serat dan rendah kalori atau karbohidrat. Sehingga sayur ini sangat cocok untuk dijadikan makanan diet sehat terbaik.
Serat yang terdapat pada sayur dan buahmembuat kamu akan kenyang lebih lama. Sayuran hijau juga sangat bermanfaat untuk melancarkan sistem pencernaan kamu. Kamu bisa mengolah sayur dan buah ini misalnya dengan menjadikannya sebagai salad dan sebagainya agar rasanya tetap lezat.
baca juga : waktu yang tepat untuk minum air putih
Telur
Makanan berikutnya adalah telur. Telur mengandung protein yang tinggi serta lemak sehat yang sangat baik baik dikonsumsi bagi kamu yang sedang menjalankan program diet.
Selain lezat, telur ini hanya mengandung sedikit kalori. Namun, telur dapat membuat kamu kenyang lebih lama.
Dada Ayam
Makanan diet itu tidak harus menyiksa, kamu tetap bisa mengonsumsi daging termasuk daging ayam ini. Komsumsi bagian Dada ayam yang memiliki jumlah lemak yang lebih sedikit dibandingkan dengan bagian dari daging ayam lainnya seperti paha dan sayap.
baca juga : tips mengolah daging
Ikan Salmon

Selain dada ayam, kamu juga bisa mengonsumsi ikan salmon ini sebagai makanan sehat selama menjalankan program diet. Ikan salmon kaya akan protein, lemak sehat dan omega 3. Ikan salmon juga baik untuk mencegah obesitas.
Tips
Itu dia beberapa makanan yang bisa kamu konsumsi, untuk menjalankan program diet sehat. Makanan sehat itu tidak harus menyiksa, kamu bisa tetap mengonsumsi makanan yang lezat, untuk mendapatkan badan yang ideal.
Selama menjalankan diet sehat ada baiknya kamu lebih banyak mengolah makanan dengan cara direbus hindari makanan yang mengandung minyak dan lemak jahat. Jangan lupa untuk aktif berolahraga dan selalu menjalankan pola hidup yang sehat.
Semoga bermanfaat