Ada nggak diantara kalian yang sekarang memakai handphone buatan Indonesia? Atau jangan-jangan belum tahu jika sebenarnya Indonesia juga punya handphone buatan sendiri?
Memang selama ini pasar handphone atau smartphone di Indonesia lebih didominasi oleh merek asing, jadi banyak yang belum tahu kalau ada beberapa handphone buatan Indonesia. Nah, biar kamu nggak lagi awam sama merek-merek handphone buatan Indonesia, simak yuk ulasan berikut.
Advan
Merek handphone yang pertama ini pasti sudah nggak asing ya di telinga kamu. Sejak berdiri pada tahun 2007, Advan telah berfokus untuk memproduksi barang elektronik terutama handphone dan smartphone dengan harga yang cukup terjangkau.
Meskipun merek ini tidak begitu digandrungi di Indonesia, tetapi Advan telah melebarkan sayap hingga ke luar negeri. Salah satunya dengan menjadi sponsor dari Barcelona. Jika kamu tertarik untuk mencoba handphone Advan, ada rekomendasi beberapa tipe yaitu Advan S50 Prime dan Advan G3 Pro.
Polytron
Pasti ada di antara kamu semua yang benar-benar familiar dengan brand satu ini. Polytron sudah lama berdiri dan telah terkenal sebagai produsen barang elektronik seperti televisi, kulkas, hingga setrika.
Namun, Polytron juga menjajal peruntungannya dengan mememasuki pasar handphone. Harga yang ditawarkan pun juga terbilang terjangkau lho. Beberapa handphone andalan dari Polytron yang bisa kamu jajal adalah Polytron Prime 7 Pro P552 dan Polytron Prime A8.
Evercross
Evercross atau dulu juga dikenal dengan Cross Mobile telah mengeluarkan produk-produk handphone dan tablet. Harga yang ditawarkan oleh Evercross memang cenderung murah di pasaran dikarenakan target market mereka yang lebih mengutamakan kalangan menengah dan ke bawah.
Baca juga: Mengenal Sepeda Land Rover
Tetapi, meskipun dibuat di Indonesia, beberapa hardware dari handphone Evercross masih didatangkan dari Jerman dan Tiongkok. Produk-produk dari Evercross yang bisa kamu coba adalah Evercross Xtream 2 Pro, Evercross Xtream 2 Plus, dan Evercross 2 Prime.
Mito
Kalau merek yang satu ini pastinya kamu tahu dong? Apalagi iklan dari Mito di televisi juga sering bersliweran yang menampilkan penyanyi Afgan sebagai model iklannya. Mito telah mendapat penghargaan sebagai jaringan service center terbaik untuk brand dari Indonesia. Keren ‘kan?
Beberapa produk dari Mito yang cukup banyak diminati oleh masyarakat luas diantaranya Mito A95, dan Mito S1. Gimana? Kamu tertarik untuk punya handphone Mito?
Smartfren Andromax
Sebelum terkenal sebagai Smartfren, dulunya perusahaan ini memiliki nama PT Radio Telepon Indonesia. Saat ini, perusahaan ini sudah berdiri di beberapa daerah seperti Jakarta dan Banten. Selain handphone, Smartfren juga punya beberapa produk andalan lain yaitu Mifi dan Modem.
Bila kamu penasaran dengan salah satu produk handphone dari Smartfren Andromax, ada salah satu mereka yang cukup jadi andalannya yaitu Smartfren Andromax Z.
Digicoop
Orang Indonesia patut berbangga karena ada salah satu merek handphone yang diproduksi oleh tim ITB atau Institut Teknologi Bandung. Menurut kabarnya, handphone dari Digicoop telah didasarkan dengan Tingkat Kandungan dalam Negeri (TKDN) atau sesuai dari anjuran Kemkominfo.
Tidak kalah dengan merek asing, Digicoop sudah mengusung tekonologi 4G, kamera 5 MP, dan daya baterai 1800 mAh. Tertarik untuk mencoba?
Axioo
Perusahaan elektronik ini telah berdiri sejak tahun 2004 dan tidak hanya berfokus pada handphone saja. Melainkan beberapa barang seperti komputer, tablet, dan laptop. Produk handphone dari Axioo diantaranya Axioo Venge dam Axioo Picophone MP4.
Baca juga: Harga Sepeda Santa Cruz
Ternyata produk handphone buatan Indonesia cukup banyak ‘kan? Tak kalah dengan buatan asing, handphone buatan anak negeri ini bisa kamu jadikan opsi dalam memilih handphone dan tanda cinta akan produk-produk Indonesia lho.