Cara Mengatasi Kulit Berminyak Pada Wajah

Kita

Cara Mengatasi Kulit Berminyak Pada Wajah

Ketika memasuki masa pubertas, masalah-masalah pada kulit wajah mulai bermunculan. Salah satunya adalah kulit berminyak yang berlebih. Kulit membutuhkan minyak sebagai pelindung dari debu dan polusi agar tidak masuk ke dalam pori-pori kulit, serta menjaga kelembaban dan keremajaan kulit. Namun, kulit berminyak yang berlebih dapat membuat kulit menjadi kusam, mengkilap dan memicu tumbuhnya jerawat. Maka, segera lah tangani kulit berminyak yang berlebih pada wajahmu. Berikut ini adalah caranya:

1. Mencuci wajah secara teratur

Pada dasarnya wajah bersih akan mencegah timbulnya berbagai masalah pada wajah. Mencuci wajah sebaiknya dilakukan maksimal dua kali sehari. Banyak yang beranggapan dengan mencuci wajah terus menerus akan menghilangkan minyak pada wajah, namun hal ini sangat tidak dianjurkan karena dapat membuat kulit menjadi tipis dan produksi minyak semakin bertambah.

2. Buah-buahan yang mengandung vitamin C

Buah-buahan seperti jeruk, lemon, strawberry sangat baik untuk mengurangi minyak berlebih pada kulit. Kandungan vitamin C yang terkandung di dalamnya dapat menyerap minyak hingga ke pori-pori kulit dan mengangkat sel kulit mati.

3. Buah Tomat

Selain untuk dikonsumsi, buah tomat juga memiliki manfaat yang baik untuk kecantikan wajah. Kandungan senyawa astringent yang terdapat pada buah tomat berguna untuk menghilangkan minyak berlebih pada kulit wajah. Kamu dapat dengan mudah membuat masker menggunakan buah tomat ini. Caranya adalah haluskan satu buah tomat dan aplikasikan pada wajah secara merata. Diamkan selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air.

4. Mentimun

Kandungan yang terdapat dalam mentimun sangat efektif untuk mengurangi minyak yang berlebih pada kulit wajah. Selain itu buah ini dapat memberikan rasa segar alami sehingga membuat kulit wajah menjadi lebih rileks. Kamu dapat dengan mudah membuat masker menggunakan mentimun. Caranya adalah haluskan satu buah mentimun dan tambahkan minyak zaitun untuk hasil yang lebih efektif. Aplikasikan pada wajah. Diamkan hingga 15-20 menit, lalu bilas dengan air.

Baca Juga :  Cara Merawat Kulit Pada Telapak Kaki

5. Konsumsi Air Putih

Tidak hanya tubuh, kulit juga memerlukan air agar dapat berfungsi dengan baik. Air putih dapat menetralkan minyak yang berlebih pada kulit wajah. Minumlah air putih minimal 8 gelas per harinya.

6. Hindari makanan berlemak

Selain mengatasi kulit berminyak dari luar, kita juga perlu mengatasi dari dalam tubuh. Pada dasarnya mengonsumsi makanan berlemak secara berlebihan akan menimbulkan berbagai masalah pada tubuh. Minyak berlebih pada kulit wajah merupakan salah satu masalah ringan yang ditimbulkan dari konsumsi makanan berlemak. Maka, hindari makanan yang mengandung lemak jahat seperti gorengan, daging, masakan yang digoreng dan lain-lain. Perbanyaklah makan sayur dan buah.

Banyak produk-produk kecantikan untuk mengurangi minyak yang berlebih pada kulit wajah. Namun tidak ada salahnya untuk mencoba cara-cara di atas. Selain lebih hemat, bahan alami tidak mengandung zat-zat kimia yang dapat memberikan dampak negatif pada kesehatan.

Artikel Terkait

Bagikan:

Tags