5 Makanan Tinggi Protein

Ani Rufaidah

foto by : kompas.com

Protein adalah salah satu dari sekian banyak zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh agar dapat menjalankan fungsinya dengan baik. Protein berperan utama dalam membantu perkembangan sel sel tubuh dan memperbaiki sel tubuh yang rusak.

Umumnya, kita mengenal dua jenis protein berdasarkan sumber makanannya, yaitu protein hewani dan protein nabati. Protein hewani bersumber dari hewan dan nabati berasal dari tumbuhan. Nah, berikut ini ada 5 jenis sumber makanan yang dipercaya mengandung protein tinggi

baca juga :Makanan Tinggi Kolesterol

1. Telur

foto by : merdeka.co.id

Telur adalah salah satu sumber protein hewani yang bisa dengan mudah bisa kita dapatkan. Kandungan protein pada setiap jenis telur berbeda beda. Satu butir telur ayam biasanya mengandung protein sekitar 13 gram.

Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika mengonsumsi telur yaitu bagian kuning telur mengandung kadar kolesterol yang cukup tinggi, sehingga kamu perlu membatasinya jangan berlebihan dalam mengonsumsi telur. Selain itu, dalam mengolah telur juga harus dipastikan tingkat kematangannya, agar bakteri dan parasit yang terdapat dalam telur dapat mati.

2. Almond dan jenis kacang kacangan lainnya

foto by : ,masakapa.com

Kacang almond adalah salah satu sumber makanan yang mengandung protein nabati cukup tinggi. Selain itu, almond juga mengandung berbagai nutrisi dan vitamin penting yang dibutuhkan oleh tubuh seperti serat, vitamin E, mangan serta magnesium.

Berdasarkan penelitian, setiap 1 ons kacang almond yang dikonsumsi mengandung sekitar 6 gram kadar protein nabati. Selain almond jenis kacang kacangan lainnya yang mengandung protein tinggi adalah kacang kedelai, kacang hijau, kacang merah dan kacang tanah.

Baca Juga :  7 Kuliner yang Wajib Kamu Coba Saat ke Bandung

3. Udang dan hewan laut lainnya

foto by : pixabay.com

Apakah kamu memiliki alergi ketika makan udang? kalau iya, berarti kamu harus menghindari protein hewani yang satu ini. Udang dan makanan laut lainnya seperti ikan, cumi dan kerang memang masih menjadi satu makanan dengan sumber protein yang tinggi.

Dalam 1 ons udah kamu bisa mendapatkan 24 gram protein. Selain itu, udang juga mengandung nutrisi lainnya seperti selenium, vitamin B12, lemak omega 3 serta rendah kalori. Meskipun kandungan protein tertinggi dari makanan laut tetap dipegang oleh ikan yakni setiap 100 gram ikan basah mengandung sekitar 20 gram protein yang dibutuhkan tubuh.

4. Selai Kacang

Siapa yang menyangka jika makanan yang satu ini juga mengandung kadar protein cukup tinggi. Selai kacang merupakan sumber protein nabati, 30 gram gram selai kacang mengandung sekitar 8 gram kadar protein.

Untuk menjadikannya sebagai cemilan sehat, kamu bisa mengonsumsi selai kacang ini bersama dengan seledri atau potongan wortel.

5. Daging Unggas

foto by : selerasa.com

Daging unggas seperti daging ayam, bebek dan burung tentunya juga masuk ke dalam sumber makanan berprotein tinggi. Dalam 100 gram potongan daging ayam setidaknya mengandung sekitar 18,2 gram protein. Sementara Protein tertinggi didapatkan pada daging puyuh yaitu mengandung sekitar 26 gram protein.

baca juga : manfaat telur bebek untuk kesehatan 

Selain daging unggas, sumber makanan protein hewani lainnya yang bisa kamu dapatkan yaitu dari susu, keju, yoghurt, organ hati, ikan yang dikeringkan ikan asin dan sejenisnya.

Sementara untuk protein nabatikamu bisa mendapatkannya dari makanan pokok seperti beras merah, jagung, kentang,ubi dan juga singkong. Apapun sumber makanannya, yang terpenting adalah kebutuhan nutrisi dan gizi yang diperlukan tubuh dapat terpenuhi, agar kamu dapat senantiasa aktif dan produktif dalam menjalani hari.

Baca Juga :  5 Makanan Tinggi Vitamin B

Artikel Terkait

Bagikan: