Bekas jerawat memang menyebalkan! Bagaimana tidak, meskipun tak lagi memerah atau bernanah, tetapi warnanya yang gelap membuat kulit terlihat tak sehat. Selain itu, noda gelap bekas jerawat ini sangat sulit untuk dihilangkan apalagi jika sebelumnya jerawat dipecahkan secara paksa.
Tetapi, tenang saja! Tidak ada yang tidak bisa dilakukan dengan makeup, termasuk menutupi bekas jerawat. Bagaimanakah caranya? Nah, ikuti langkah-langkah ini supaya bekas jerawat tidak lagi mengganggu Anda.
1. Tempelkan es batu
Tempelkan es batu pada wajah, terutama pada bekas-bekas jerawat. Pasalnya, es batu memberikan efek segar pada wajah kita lho sehingga wajah pun akan terlihat lebih cerah dan lebih lembut. Selain itu, nantinya concealer serta bedak yang Anda gunakan akan lebih tahan lama.
2. Bubuhkan pelembab
Setelah itu, jangan lupa untuk membubuhkan pelembab. Meskipun tak dapat menutupi bekas jerawat, tetapi pelembab membuat kulit lebih halus. Kulit yang halus serta memiliki kadar kelembaban baik akan mempermudah concealer untuk menempel pada kulit secara alami.
Tak usah tebal-tebal saat membubuhkan pelembab, secukupnya saja. Karena kulit yang terlalu berminyak cenderung terlihat kusam. Anda tentunya tak mau bukan memiliki wajah yang terlihat kusam?
3. Aplikasikan concealer
Inilah langkah yang paling penting dalam menutupi bekas jerawat: concealer. Gunakanlah concealer cair, sekilas mirip dengan foundation. Tetapi concealer berbeda dengan foundation, karena foundation memiliki tekstur yang lebih padat dan pekat ketimbang concealer.
Berbeda dengan foundation, jangan aplikasikan concealer ke seluruh bagian wajah. Bubuhkan concealer hanya ke bekas jerawat. Usap-usap secara perlahan hingga bekas jerawat tersamarkan.
4. Akhiri dengan bedak
Meskipun bekas jerawat telah tersamarkan, tetapi bukan berarti Anda telah selesai. Setelah membubuhkan concealer, maka lapisilah dengan bedak.
Bedak, selain menyamarkan minyak di wajah juga dapat membuat concealer menjadi lebih tahan lama di wajah lho. Anda bisa gunakan bedak tabur untuk membuat concealer lebih tahan lama.
Bagaimana? Bekas jerawat Anda kini sudah tak terlihat bukan? Untuk memudarkan bekas jerawat, Anda bisa memulainya dengan rajin mengoleskan lemon pada bekas jerawat, serta rajin membersihkan wajah Anda agar bekas jerawat tidak bertambah kusam dan hilang nantinya.