
Hampir semua masyarakat di Indonesia kini memiliki BPJS Kesehatan. Asuransi yang resmi dikeluarkan oleh pemerintah ini memang memiliki banyak manfaat dan keunggulan yang sudah dirasakan oleh banyak masyarakat Indonesia.
BPJS kesehatan merupakan hasil transformasi dari PT Akses Persero milik pemerintah, yang resmi beroperasi pada 1 Januari 2014. Asuransi yang bersahabat dengan masyaraka ini memang memiliki beberapa keunggulan di bandingkan dengan asuransi swasta lainnya.
Nah, berikut ini ada 5 keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika bergabung menjadi peserta BPJS Kesehatan milik pemerintah ini :
baca juga :cara mendaftar BPJS Kesehatan
1. Premi lebih murah
Iuran kepesertaan yang ditawarkan oleh BPJS Kesehatan ini memang tergolong lebih murah dibandingkan dengan asuransi kesehatan lainnya. Meskipun memang beredar kabar bahwa tahun 2020 mendatang iuran BPJS akan dinaikan.
Dilansir dari liputan6.com saat ini besar iuran BPJS kesehatan mulai dari Rp 25.500 untuk perawatan kelas tiga dan Rp 51.500 untuk perawatan kelas dua hingga Rp 80.000 untuk kelas pertama.
Iuran tersebut tergolong cukup murah bagi masyarakat. Dengan membayar iuran setiap bulannya, peserta BPJS berhak mendapatkan fasilitas rawat inap, pemeriksaan dan pengobatan, melahirkan hingga cuci darah.
2. BPJS menanggung penyakit yang dikecualikan oleh perusahaan asuransi lainnya

Dalam asuransi swasta seseorang yang memiliki riwayat penyakit kronis bisa saja mengalami penolakan, namun BPJS kesehatan tidak, kamu tidak perlu melakukan medical check up pada saat pendaftaran.
BPJS siap menanggung penyakit yang umumnya ditolak oleh perusahaan asuransi lainnya seperti kanker, hemodialisa hingga penyakit jiwa. Pelaksanaan JKN diatur dalam Permenkes No. 28 Tahun 2014.
3. Jaminan seumur hidup
Dengan iuran yang relatif lebih murah, peserta BPJS kesehatan terproteksi seumur hidup. Tentunya fasilitas dan pelayanan tersebut dapat dirasakan oleh peserta, apabila semua kewajibannya telah dilaksanakan, yaitu dengan membayar iuran peserta setiap bulannya sesuai tanggal yang ditentukan.
4. Kemudahan dalam pendaftaran dan perubahan data
Semakin banyaknya peserta yang menggunakan BPJS Kesehatan, maka pemerintah pun berusaha untuk meningkatkan pelayanannya.
Tanpa harus mengantri lama di kantor cabang BPJS Kesehatan terdekat, kamu bisa melakukan perubahan data seperti no. handphone, email aktif dan tingkat faskes dan sebagainya secara online dengan mendownload aplikasi kepesertaan BPJS Kesehatan di playstore. Selain itu, kamu juga bisa melakukan pendaftaran kepesertaan BPJS secara online.
5. Akses pembayaran iuran yang mudah

Keuntungan yang keempat dari BPJS Kesehatan adalah kamu tidak perlu repot dan pusing memikirkan pembayarannya.
Saat ini sudah sangat banyak cara untuk melakukan pembayaran iuran BPJS Kesehatan mulai dari langsung mendebet rekening kamu, melalui atm terdekat, indomart, alfamart terdekat dan di berbagai situs e-commerce lainnya sudah menyediakan layanan untuk pembayaran iuran kepesertaan BPJS Kesehatan. Kamu bisa dengan mudah melakukan pembayaran dimana saja dan kapan saja sesuai pilihan dan kenyamanan.
baca juga: prosedur berobat menggunakan BPJS
Nah, itu dia 5 manfaat yang bisa kamu dapatkan jika tergabung menjadi peserta BPJS Kesehatan, apapun jenis asuransi yang kamu pilih, pastikan semuanya bermanfaat dan dapat digunakan ketika kamu membutuhkan.
Asuransi pada hakikatnya adalah proteksi financial kamu, jika tiba tiba kamu sakit dan belum ada persiapan biaya pengobatan, maka asuransi inilah yang akan membantumu.
Pastikan untuk melaksanakan semua kewajibanmu sebagai peserta asuransi ya, agar kamu bisa mendapatkan fasilitas yang disediakan. Jadi, sudah menentukan pilihan asuransi kesehatanmu sekarang?